Labuan Bajo menjadi destinasi yang menarik untuk wisatawan Indonesia dan juga mancanegara. Banyak destinasi favorit di kawasan Taman Nasional Komodo, Labuan Bajo. Diantara sekian banyak spot menarik dan unik, wisata Labuan Bajo unggulan adalah Tur Sailing Komodo. Siapa yang tidak mengenal hewan purba Komodo yang menjadi icon dari wisata Labuan Bajo pada tur Sailing Komodo?.
Labuan Bajo sendiri merupakan salah satu desa di kecamatan Komodo dari total 19 desa di Kabupaten Manggarai Barat provinsi Nusa Tenggara Timur. Dengan landskap yang indah menawarkan pasir pantai yang putih dan juga biru toska yang memanjakan mata. Jangan lupa pantai berwarna pink disini, dan wajib kamu abadikan ketika kamu berwisata di Labuan Bajo.
Hewan purbakala Komodo sendiri dapat ditemukan di Pulau Komodo dan Pulau Rinca. Di kedua pulau ini, Komodo hidup secara alami. Namun di Pulau Komodo, penduduk hidup berdampingan dengan hewan purbakala ini.
Tempat yang dikunjungi
- Pulau Kelor
- Menjerite
- Pulau Rinca
- Pulau Kalong
- Pulau Padar
- Pink Beach/Longbeach
- Manta Point
- Takamakasar
- Pulau Sebayur
- Pulau Kanawa
Hoster | Tripvocat |
---|---|
Lokasi | Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Indonesia |
Durasi | 3 Hari 2 Malam |
Meeting Point | Bandara/Hotel di Labuan Bajo |
Minimal Order | 1 Orang |
Maksimal Order | 10 Orang |
Jadwal Tur | Setiap hari jumat setiap minggunya. Berlaku selama 2020. |
Waktu Kepulangan | 13:30:00 |
Waktu Pemesanan | H-5 |
Saran Kedatangan | Tiba di Labuan Bajo pukul 08.50 atau tiba h-1 sebelum trip dimulai |
Saran Kepulangan | Pilih penerbangan di atas pukul 15.00 menuju kota tujuan anda |
Refund | Tidak |
Fasilitas
- Kapal Live on Board Cabin AC (kapasitas 12-16 Orang), Toilet, Dapur, Sundeck
- Air bilas sebanyak 1000-2000 Liter
- Transfer in and out Bandara
- Pelampung
- Guide Lokal Berlisensi HPI
- Guide Manta Point
- Makan 7x (L,D,B,L,D,B,L)
- Snack selama Sailing
- Dokumentasi (Drone, Gopro, Mirrorless)
- Air Mineral selama trip
- P3K Standar
- Kopi/Teh selama trip sepuasnya
- Alat snorkeling
Tidak Termasuk
- Tiket pesawat dari dan ke meeting point
- Kebutuhan Pribadi
- Tiket Masuk Pulau Rinca/Komodo
- Tips Crew
Perlengkapan Yang Disarankan
- Tas daypack/kerir 40L
- Sepatu treking/sendal gunung (Sol Bergerigi)
- Baju ganti minimal 2 Pasang
- Obat-obatan pribadi
- Headlamp/senter
- Kamera digital, SLR (kalau punya)
- Sunblock minimal SPF 30
- Peralatan mandi
- Botol air minum
- Jaket
Hari 1
Hari 2
Hari 3
Setiap hari jumat setiap minggunya. Berlaku selama 2020.
Untuk Penginapan, 1 (satu) kabin AC diisi untuk berapa orang?
Saat Sailing on Boat, akan bergabung dengan peserta lain untuk penginapan di Kapal. Umumnya adalah 3-4 orang dengan tipe tempat tidur bunkbed untuk 4 orang dan 3 orang.
Bagaimana cara untuk melakukan upgrade kamar ?
Anda dapat menambahkan pada "Fasilitas Tambahan" pada pemesanan. Dengan dikenakan biaya seperti yang tertera. Klik tanda "?" untuk informasi lebih lanjut.
Apakah 1 (satu) kamar mendapat 1 (satu) Toilet ?
Toilet tersedia di luar kamar.
Kalau lagi PMS (Premenstrual Syndrome) bisa tetap ikut lihat Komodo?
Tidak di anjurkan untuk ikut mengingat indera penciuman Komodo yang dapat menjangkau Anda, yang akan berbahaya untuk keselamatan.
Pukul berapa untuk Meeting Point ?
Jam 10.00 WITA diharapkan sudah ada di Meeting Point di Bandara Komodo atau di Hotel Labuan Bajo, NTT untuk durasi trip 3 hari 2 malam. Untuk anda yang memilih 4 hari 3 malam, meeting point penjemputan di Bandara adalah pukul 14.00 WITA
Bagaimana jika saya terlambat datang di meeting point ?
Kurang Lebih 30 menit untuk batas keterlambatan
Pukul berapa trip berakhir?
Jam 13.30 WITA pada hari terakhir trip, kita sudah perjalanan menuju Bandara atau Hotel di Labuan Bajo
Apakah tersedia ATM/Bank?
Sebaiknya membawa uang cash dari tempat asal karena ATM bisa dijangkau hanya di Bandara Komodo
Apakah Ibu Hamil bisa ikut trip ini?
Bisa, untuk ibu hamil yang usia kehamilannya sekitar 2 (dua) sampai 3 (tiga) bulan.
Berapa harga untuk anak-anak?
Untuk anak-anak diatas 2(dua) tahun dihitung 100% dari harga
Apakah dokumentasi sudah include Drone ?
Ya