Tripcle / News / Detail Tripcle

Selamat Datang Bayi Badak Bercula Satu

https://travel.detik.com/read/2020/02/28/115113/4920028/1382/selamat-datang-bayi-badak-bercula-satu
Selamat Datang Bayi Badak Bercula Satu
Badak bercula satu Tenzing bersama anaknya di Denver Zoo (Denver Zoo)

Denver - Kebun binatang Denver di Colorado, Amerika Serikat (AS) menyambut tambahan anggota keluarga baru. Seekor bayi badak bercula satu baru saja lahir.

Bayi badak itu lahir pada Sabtu (22/2/2020) dari seekor induk berusia 13 tahun, Tensing. Tensing yang merupakan badak bercula satu itu bunting sejak Desember 2018. Biasanya, badak memang hamil dalam tempo 15-16 bulan.

Kelahiran bayi badak itu disambut gembira. Itu merupakan upaya ke-11 dalam empat tahun terakhir agar Tensing bunting.

"Kelahiran kali ini melalui proses yang heroik oleh pawang, tim kesehatan dan sains, serta rekan di kebun binatang lainnya untuk mendukung spesies ini," kata Wakil Presiden Senior Sains Satwa Yayasan Kebun Binatang Denver, Brian Aucone, seperti dikutip CNN.

"Ini langkah yang sangat penting dalam sains reproduksi satwa maupun manusia," dia menambahkan.

"Dibutuhkan kesabaran dan dedikasi berjam-jam untuk membuat Tensing merasa nyaman saat dilakukan inseminasi buatan dan prosedur ultrasonik untuk kesehatan induk dan anaknya," Lindsey Kirkman, asisten kurator Pachyderm di kebun binatang Denver.

Berita wisata dan travel terkait

Lihat juga berita travel lainnya

Kenalkan Ini Oliver, Ferret yang Hobi Hiking

Sudah Tua Banget dan Sakit-sakitan. Dua Singa Jalani Eutanasia

Tidak Perlu ke Luar Kota, Ini 12 Tempat Wisata di Jakarta

Menelusuri Jalan Panjang Secangkir Kopi Malabar

Seukuran kotak korek api, rusa tikus langka lahir di Polandia

10 Tempat Wisata Surabaya yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Sensasi Makan Durian Langsung di Bawah Pohonnya

Enam kota favorit destinasi liburan akhir tahun

Komentar

No results found.

Tulis komentar

Math, for example, 45-12 = 33

Berita trending

Tips wisata dan travel