Cake atau kue menjadi salah satu dessert yang paling disukai oleh orang Indonesia. Rasanya yang manis akan memanjakan lidah dan tampilannya sangat cantik. Memiliki banyak penggemar membuat banyak berdiri toko cake di Indonesia, terutama di Jakarta. Ada banyak tempat cake enak di Jakarta yang memiliki ciri khas dan keunggulan cake tersendiri.
Bagi yang belum tahu dimana saja tempatnya, inilah rekomendasi lengkapnya.
1. Izakaya Kai
Izakaya Kai merupakan restoran khas Jepang milik Chef Karen Carlotta. Sebagai restoran khas Jepang, Izakaya Kai menjual sajian khas negara tersebut. Menu andalan restoran ini adalah dessert cake. Dimana dessert cake yang dijual menjadi dessert paling enak di Jakarta.
Chocolate Red Velvet Cake menjadi sajian dessert cake yang wajib dicoba. Cake ini memiliki aroma karamel yang sangat kuat dengan tekstur kue yang lembut. Meski kue ini berupa cokelat yang dipadukan dengan red velvet, untuk rasa manisnya sangat pas. Ini berarti Chocolate Red Velvet Cake memiliki rasa yang enak dengan tampilan yang cantik.
2. Union
Union menjadi tempat cake enak yang sudah sangat populer di Jakarta. Cake shop ini menawarkan berbagai cake enak dengan standar internasional. Union sendiri sudah memiliki beberapa cabang, salah satunya berada di Grand Indonesia Mall dan Plaza Senayan. Menu andalan yang paling banyak dibeli pengunjung adalah Red Velvet Cake.
Kue ini disukai banyak orang karena memiliki rasa yang enak. Selain itu, pembeli juga bisa memesan kue lain seperti Carrot Banana cake atau Ube Velvet Cake. Perlu diketahui jika harga kue yang dijual Unioil cukup mahal. meski begitu soal rasa, kualitas, dan ukurannya sebanding dengan harga yang dibanderol.
3. Colette & Lola
Berikutnya ada Colette & Lola yang bisa ditemukan di beberapa mall terbesar di Jakarta. Disini tidak hanya menjual cake saja, tetapi juga tersedia pastry maupun cookies. Cake buatan Colette & Lola banyak disukai pembeli karena memiliki rasa yang enak.
Selain rasa, daya tarik lain dari kue buatan Colette & Lola adalah memiliki tampilan yang cantik. Unicorn Cake, Galaxy Cake, dan Chocolate Amber menjadi menu andalan tempat ini. Masing-masing kue tersebut memiliki tampilan yang indah dengan warna yang cantik.
4. La Maison Cake Shop
La Maison Cake Shop menjadi tempat cake enak di Jakarta yang wajib dikunjungi. Toko ini didirikan oleh Stella Lowis pada tahun di 2011. Tidak hanya di jakarta, La Maison Cake Shop juga bisa ditemukan di Medan.
La Maison menawarkan kue-kue yang berkualitas dengan bahan-bahan baku yang segar tanpa pengawet maupun perasa buatan. Adapun kue andalan dari toko ini adalah Ariel. Ariel merupakan lapisan kue vanili yang diberi frosting krim keju dan juga di dekorasi dengan sangat indah.
5. Dore by LeTAO
Kue yang dijual di Dore by LeTAO menjadi salah satu kue terenak yang dijual di Jakarta, terutama untuk kue ulang tahun. Toko kue ini menawarkan menu-menu kue berbasis keju. Meski begitu, pembeli yang tidak suka keju bisa membeli kue lainnya dengan rasa yang tidak kalah enak.
Pembeli yang datang ke Dore by LeTAO direkomendasikan untuk mencicipi Original Fromage atau Chocolate Fromage. Kedua kue tersebut merupakan kue berbasis keju mascarpone yang nikmat.
Nah, itulah informasi tentang rekomendasi tempat cake enak di Jakarta Terbaik versi tripvocat.com. Pecinta kue di Jakarta wajib mencoba kue yang ditawarkan toko-toko tersebut. Dijamin soal rasa tidak perlu diragukan lagi.
Baca juga ini: Restoran Turki di Jakarta yang Memanjakan Lidah
Komentar
Tulis komentar